Aku Menanti Bulan Tenang

Aku menanti di sini,
Sendiri,
Merenung jauh melangit,
Dari bibir jendela,
Menampan dagu,
Bermata rindu,
Menanti bulan itu,

Pohon ikut sang bayu,
Gemalai kanan kiri menari-nari,
Melambai-lambai padaku,
Buat hiburan hati sunyi,
Sepi,
Buat senyuman terukir seri,
Bulan belum kunjung lagi,

Malam masih kelam,
Belum berseri,
Lampu kelip-kelip,
Buat sinar jalan kaki,
Belum mampu tandingi,
Bulan yang aku nanti,
Melengkap lukisan malam ini,

Awan berarak lambat,
Geraknya tersekat-sekat,
Ditahan bulan masih malu,
Menampak diri padaku,
Sembunyi balik awanan,
Bintang-bintang ikut berkawan,

Lalu malam masih kelam,
Cengkerik datang meneman,
Kekal aku menunggu,
Sendiri,
Setia menanti tenang,
Pada bulan.



1.7 Gombak
20.12.05

Comments